Peringatan Isra Mi’raj 1446 Hijriah Tahun 2025

Pelaksanaan peringatan Isra Mi’raj 1446 H di SMPN 10 Malang mengambil tema “Membangun Generasi Muda Yang Islami Dengan Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW” berjalan lancar.
Kegiatan yang bertempat di Aula SMPN 10 Malang dihadiri oleh seluruh warga sekolah SMPN 10 Malang. Hikmah yang dapat diambil dari peringatan Isra Mi’raj 1446 H ini adalah pentingnya Habluminallah dan Habluminannas. abluminallah Habluminannas merupakan dua hal penting yang harus dijaga keseimbangannya oleh seorang muslim untuk mencapai kesempurnaan ibadahnya. Habluminallah Habluminannas harus bersinergi, keduanya harus berjalan berdampingan.
Tidak dibenarkan jika seorang muslim yang begitu taat dengan rajin melaksanakan amalan wajib dan sunnah tanpa tertinggal, namun dia dengan mudah mengeluarkan kata-kata yang menyakiti orang lain.
Semoga kegiatan ini menjadi momentum kebangkitan umat islam dimulai dari generasi muda yang meneladani akhlak nabi Muhammad SAW.